Ketua Umum BPD HIPMI Terpilih, Yoti Gire,S.Sos dan Pembina YAKEHU Papua Tengah, Firmansyah, SH.MH
MEEPAGO.COM-Pendiri dan Pembina Yayasan Keadilan Hukum (YAKEHU) Papua Tengah, Firmansyah, SH., MH, menyampaikan apresiasi atas terpilihnya Yoti Gire, S.Sos. sebagai Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Papua Tengah periode 2025–2028. Yoti ditetapkan secara aklamasi oleh seluruh peserta Musyawarah Daerah I HIPMI Papua Tengah, sebuah keputusan yang dinilai mencerminkan soliditas dan kepercayaan penuh anggota terhadap kepemimpinannya.
Firmansyah menilai aklamasi tersebut bukan hanya bentuk dukungan, tetapi juga pengakuan terhadap kapasitas Yoti sebagai pemimpin muda yang memiliki visi, komitmen, dan kemampuan membangun kolaborasi dalam mengembangkan ekosistem ekonomi daerah.
“Terpilihnya saudara Yoti Gire merupakan momentum penting untuk memperkuat ekosistem usaha dan melahirkan lebih banyak pengusaha muda Papua Tengah yang inovatif dan berdaya saing. Kami percaya beliau mampu membawa HIPMI menjadi organisasi yang progresif dan berorientasi pada kemajuan daerah,” ujar Firmansyah.
Ia juga mengapresiasi keberhasilan panitia pelaksana di bawah pimpinan Anthon Sonny Pakage, S.IP, yang berhasil menyelenggarakan Musda I secara tertib, demokratis, dan penuh kebersamaan. Menurutnya, forum tersebut menunjukkan bahwa HIPMI Papua Tengah memiliki energi besar untuk bergerak lebih solid di masa mendatang.
Firmansyah menegaskan bahwa HIPMI merupakan mitra strategis yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi daerah melalui penguatan wirausaha muda. Ia berharap Yoti mampu menghadirkan terobosan program serta memperkuat jaringan usaha dan dapat bersinergi dengan Pemerintah Daerah, organisasi seperti Kadin dan semua organisasi yang ada di Papua Tengah.
“Kami berharap kepemimpinan Yoti Gire membawa HIPMI Papua Tengah ke arah yang lebih visioner, kolaboratif, dan mampu memberikan kontribusi nyata bagi kesejahteraan masyarakat Papua Tengah,” tutupnya (**)